Home

Senin, 17 Februari 2020

Pasca Kebakaran, Bupati Siap Bangun Satu Blok Perkantoran Reskrim Polres Ogan Ilir


INDRALAYA, - Pasca kebakaran yang terjadi di Perkantoran Reskrim Polres Ogan Ilir, Senin (17/2/20) Bupati Ogan Ilir H.M Ilyas Panji Alam beserta jajaran meninjau langsung lokasi kebakaran Gedung Reskrim Polres Ogan Ilir, serta Ilyas juga berjanji akan segera membangun satu blok perkantoran Reskrim Polres Ogan Ilir yang terbakar.

Bupati Ogan Ilir H.M Ilyas Panji Alam dilokasi kebakaran saat dikonfirmasi mengatakan, menurut informasi sementara ini dari arus pendek. Saat ini lagi diteliti di periksa dari Tim Labfor untuk memastikan penyebab kebakaran tersebut.

"Mudah-mudahan dalam waktu yang tidak terlalu lama dan kita akan bangun kembali gedung ini, Pemkab Ogan Ilir akan membantu merehab membangun ulang bangunan tersebut sehingga bapak kepolisian Polres Ogan Ilir bisa kembali bekerja melayani masyarakat", katanya.

Dikatakan Ilyas, dalam waktu yang sesingkat-singkatnya Pemkab Ogan Ilir akan membangun kembali satu blok gedung Reskrim Polres Ogan Ilir, dan untuk anggaran akan kita lihat dan hitung dulu setelah selesai ini dari Dinas PU Perkim akan menghitung kira-kira seperti apa dan berapa biayanya.

"Untuk armada pemadam kebakaran untuk saat ini cukup dengan dua unit damkar bisa memadamkan api dan satu unit bantuan dari BPBD Ogan Ilir jadi total tiga unit cukup sementara ini", ujarnya. (Sumber : gmjnews.co.id) @oganilirterkini

https://www.gmjnews.co.id/2020/02/pasca-kebakaran-bupati-siap-bangun-satu.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar