Home

Minggu, 18 April 2021

Perbaikan Jembatan Ambruk di Tanjung Mas Ogan Ilir Hampir Selesai

OGAN ILIR, - Jembatan ambruk di wilayah Desa Tanjung Mas Kecamatan Rantau Alai, kini hampir selesai diperbaiki.

Jembatan ini pada pekan lalu, tepatnya pada Jumat (9/4/21) petang, ditinjau langsung oleh Wakil Bupati Ogan Ilir, Ardani.

Ia pun meminta Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Ogan Ilir segera memperbaiki jembatan tersebut.

Perbaikan jembatan yang merupakan akses penghubung Kecamatan Rantau Alai dan Kandis ini pun kini hampir selesai.

"Perbaikan jembatan sejak lima hari lalu dan kini hampir selesai," kata Kabid Bina Marga Dinas PUPR Kabupaten Ogan Ilir, Dody Isfansyah, Jumat (16/4/21).

Dody menjelaskan, jembatan di Desa Tanjung Mas ini memiliki panjang 14 meter dan lebar 3,6 meter.

Perbaikan struktur utama jembatan yaitu dengan menggunakan besi H Beam ukuran 300x300 milimeter.

Karena struktur utama jembatan yang ambruk, perbaikan jembatan menggunakan peralatan hammer pile dan chain block 15 ton dan dongkrak hidrolik 20 ton dan beberapa alat bantu lainnya.

"Untuk diketahui, bobot jembatan sekitar 12 ton, di sinilah keuntungan penggunaan struktur bangunan atas berupa besi H Beam. Karena perawatan dan penanggulan apabila terjadi bencana, lebih mudah diperbaiki asal mengetahui secara teknis pengerjaannya," jelas Dody.

Untuk diketahui, sejak tahun 2014, jembatan di Ogan Ilir telah dimodifikasi dengan pengunaan besi H Beam sebagai bangunan atas jembatan.

Dijelaskan, perbaikan jembatan diawali dengan pembuatan tiang-tiang abutment dengan pipa besi berukuran 8 inchi yang dijadikan sebagai alat bantu pijakan untuk chain block.

Dan juga dongkrak hidrolik sehingga secara perlahan dapat mengangkat fisik jembatan yang ambruk tersebut.

"Saat ini sedang pengelasan bangunan atas jembatan agar tidak terjadi pergeseran struktur jembatan dan pengecoran beton untuk abutment jembatan agar kokoh dan dapat digunakan masyarakat," jelas Dody.

Selama 2021, ini merupakan jembatan ketiga yang rampung diperbaiki Dinas PUPR Ogan Ilir.

Adapun dua jembatan lainnya yakni Jembatan Pesona di Tanjung Senai yang besi pagarnya hilang dicuri.

Dan jembatan di Desa Lubuk Rukam, Kecamatan Kandis yang ambruk dan juga sudah diperbaiki.

"Untuk jembatan di Tanjung Mas segera rampung perbaikannya dalam beberapa hari ke depan," tegas Dody. @oganilirterkini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar