Home

Kamis, 11 November 2021

Ajak Pelajar Jadi Pahlawan, Korem 044 Garuda Dempo Palembang Laksanakan Vaksinasi Covid-19 di Sekolah 17 Kabupaten/Kota di Sumsel

OGAN ILIR, - Memperingati Hari Pahlawan tanggal 10 November, Korem 044 Garuda Dempo Palembang menggelar kegiatan serbu vaksin Covid-19 terhadap pelajar se Sumatera Selatan.

Kegiatan serbu vaksin Covid-19 tersebut dilakukan di 17 Kabupaten/Kota dengan target 200ribu siswa, dilaksanakan selama satu minggu mulai tanggal hari ini tangal 8  sampai 13 November.

Untuk Kabupaten Ogan Ilir serbu vaksin Covid-19 pelajar dipusatkan di Madrasyah Aliyah Negeri (MAN) 1 Sakatiga.

Danrem 044 Garuda Dempo Brigjen TNI Muhammad Naudi Nurdika bersama Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar meninjau langsung kegiatan serbu vaksin Covid-19 di MAN 1 Sakatiga.

Brigjen TNI Mohammad Naudi Nurdika mengatakan, kegiatan serbu vaksin Covid-19 pelajar se Sumatera Selatan ini digelar selain dalam rangka peringatan Hari Pahlawan 10 November, juga untuk memenuhi target 70 persen warga Sumatera Selatan yang sudah divaksin agar kekebalan kelompok atau herd imunity dapat segera tercapai.

Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan 10 November, Korem 044 Gapo bersama pihak terkait mengajak para pelajar di Sumatera Selatan agar menjadi pahlawan juga dengan cara divaksinasi.

"Alhamdulillah hari ini di 17 Kabupaten/Kota di Sumatera Selatan digelar juga secara serentak vaksinasi Covid 19 terhadap pelajar, harapannya di segera tercapai kekebalan kelompok atau herd imunity dengan target 70 persen warga yang sudah mendapatkan vaksinasi Covid-19," kata Brigjen Muhammad Naudi Nurdika.

Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar mengatakan, Pemkab Ogan Ilir berterima kasih dengan kegiatan serbu vaksin Covid-19 Korem 044 Garuda Dempo Palembang karena sangat membantu target Kabupaten Ogan Ilir yaitu 70 persen warga yang menerima vaksinasi covid 19 agar tercapai kekebalan kekebalan kelompok atau herd imunity.

"Saat ini berdasarkan data baru 30 persen dari 400 ribu jumlah penduduk Ogan ilir yang baru di vaksin atau baru sekitarnya seratus ribuan warga, makanya dengan adanya kegiatan serbu vaksin Covid-19 terhadap pelajar di Ogan Ilir ini kami pemerintah daerah sangat terbantu," imbuh Panca.

Dalam kegiatan tersebut dilakukan pula penekanan tombol launching Serbu Vaksinasi Covid-19 terhadap pelajar di 17 Kabupaten/Kota se Sumatera Selatan oleh Danrem 044 Garuda Dempo Brigjen TNI Muhammad Naudi Nurdika dan Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Dandim OKI-OI Letkol CZI Zamroni, Wakapolres Ogan Ilir Kompol Hardiman, Kepala Dinas Pendidikan Ogan Ilir Dicky Syailendra, Kepala Kesbangpol Ahmad Syakroni, Camat Indralaya Lamsari dan Kepada Sekolah serta staf guru MAN 1 Sakatiga. @oganilirterkini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar