Home

Senin, 01 November 2021

Gelar Vaksin Massal, Polres Ogan Ilir Siapkan 100 Dosis

Seorang warga Ogan Ilir mendapat suntikan vaksin sinovac pada kegiatan vaksinsi masal di Polres Ogan Ilir, Minggu (31/10/21)

OGAN ILIR, - Polres Ogan Ilir kembali menggelar vaksinasi massal, yang diperuntukkan bagi warga Ogan Ilir.

Sedikitnya 100 dosis sudah disiapkan pada hari kedua dilakukannya vaksin massal oleh Polres Ogan Ilir ini.

Adapun 100 dosis yang disiapkan tersebut diantaranya 60 dosis Pfizer dan 40 dosis Sinovac.

Kapolres Ogan Ilir, AKBP Yusantiyo Sandhy mengungkapkan, digelarnya vaksinasi massal ini dalam rangka menuju target herd immunity atau kekebalan populasi atau kekebalan kelompok sebagaimana yang ingin diwujudkan pemerintah.

"Vaksinasi Covid-19 ini dilaksanakan selama dua hari, yakni, tanggal 30 Oktober dan 31 Oktober 2021. Vaksinasi massal ini kita pusatkan di Poliklinik Polres Ogan Ilir," kata Yusantiyo, Minggu (31/10/21).

Menurut Yusantiyo, kegiatan ini digelar merupakan kerjasama antara Polres Ogan Ilir dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Ogan Ilir. Bagi warga yang ingin mendapatkan vaksin, Yusantiyo mempersilahkan warga untuk datang dengan persyaratan membawa fotokopi KTP atau KK.

"Silahkan datang dengan membawa identitas, dan tentunya tetap menerapkan protokol kesehatan. Kita buka pelayanannya mulai pukul 08.00 WIB," pesan Yusantiyo.

Dalam kesempatan tersebut, Yusantiyo juga menegaskan, bahwa vaksinasi ini sangat berguna untuk memperkuat imunitas atau kekebalan tubuh.

"Vaksin ini aman, halal dan gratis," tutupnya. @oganilirterkini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar