Home

Sabtu, 08 Januari 2022

Plat Lantai Jembatan di Pemulutan Ogan Ilir Hilang, Dinas PUPR : Segera Diperbaiki

Sejumlah kendaraan melintas dekat plat lantai jembatan yang hilang di Desa Palu, Kecamatan Pemulutan Ogan Ilir, Kamis (6/1/21)

OGAN ILIR, - Beredar di media sosial, plat lantai jembatan lepas di Desa Palu Kecamatan Pemulutan Ogan Ilir.

Adanya salah satu bidang permukaan jembatan yang bolong ini, cukup menghambat arus lalu lintas jika sedang ramai kendaraan.

Bahkan kondisi ini membuat pengendara harus ekstra hati-hati saat berkendara di malam hari karena minim lampu penerangan di seputaran jembatan.

Menurut keterangan warga, ada satu keping plat lantai jembatan yang hilang sejak Jumat, 31 Desember tahun lalu.

"Plat lantai jembatan hilang kira-kira waktu malam tahun baru pas lagi hujan di sini," kata Rohim, seorang warga Desa Palu, Kamis (6/1/22).

Namun Rohim mengaku tak tahu ke mana hilangnya plat lantai berukuran panjang 2,5 meter dan lebar 1,5 meter itu.

Ada dugaan yang menyebut plat lantai dicuri, namun Rohim mengaku tak tahu.

"Ke mana hilangnya lantai jembatan ini, terus terang tidak tahu. Yang jelas, begitu paginya sudah hilang," ujar Rohim.

Dia dan beberapa warga di sekitar jembatan pun kerap mengingatkan pengendara agar berhati-hati saat melewati jembatan.

Rohim berharap plat lantai jembatan tersebut segera diganti yang baru dan segera dipasang agar tak membahayakan pengendara.

"Saya sambil mancing dekat jembatan, sering mengingatkan warga hati-hati apalagi kalau malam," ucap Rohim.

Terpisah, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Ogan Ilir, Ruslan mengaku telah menerima laporan mengenai jembatan tersebut.

Dinas PUPR Ogan Ilir, kata Ruslan, segera memperbaiki jembatan yang bolong tersebut.

"Tentu saja segera diperbaiki, itu milik masyarakat kita semua. Insya Allah Senin atau Selasa, karena sekarang kami sedang fokus dulu ke HUT Ogan Ilir," kata Ruslan dihubungi via telepon. oganilirterkini.co.id

1 komentar:

  1. Jalan di desa harimau tandang kecamatan pemulutan selatan juga tolong diperhatikan pak

    BalasHapus