Home

Rabu, 04 Mei 2022

Polsek Indralaya Gelar KRYD Antisipasi Kenakalan Remaja dan Kriminal

OGAN ILIR, - Untuk menciptakan rasa aman bagi masyarakat, Tim Macan Putih Polsek Indralaya menggelar razia dalam rangka Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD).

Kapolsek Indralaya AKP Herman Romlie mengatakan, KRYD ini dilaksanakan guna mengantisipasi kenakalan remaja dan kriminal.

"Mengingat dalam suasana Hari Raya Idul Fitri, kami melaksanakan KRYD untuk pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat atau Harkamtibmas," kata Herman, Senin (2/5/22) malam.

AKP Herman Romlie mengimbau kepada masyarakat khususnya anak muda yang berkendara di malam libur lebaran, agar mematuhi peraturan lalu lintas.

Mengingat pada malam takbiran sebelumnya, banyak pengendara kebut-kebutan di jalan dan mengganggu kenyamanan masyarakat.

"Sasaran KRYD ini tidak hanya aksi balap liar, namun juga kejahatan 3C, penyalahgunaan senpi dan sajam, premanisme, narkoba serta miras," jelas Kapolsek Indralaya.

Adapun giat KRYD ini, petugas menegur pengendara yang tidak menggunakan helm dan masker.

Giat KRYD berlangsung aman kondusif dan dilanjutkan patroli hunting di daerah rawan 3C wilayah hukum Polsek Indralaya.

"Kami juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dengan mencuci tangan, menjaga jarak, memakai masker," pesannya. oganilirterkini.co.id

Sumber : Polres Ogan Ilir

Tidak ada komentar:

Posting Komentar