Home

Sabtu, 27 Juli 2024

2 Hektar Lahan Terbakar di Sungai Rambutan Ogan Ilir, Satgas Karhutla Kesulitan Padamkan Api

Tim Manggala Agni berjibaku memadamkan api di Desa Sungai Rambutan pada, Jumat (26/7/2024) malam. (Sumber : sripoku.com)

OGAN ILIR, - Dikutip dari sripoku.com , Kebakaran lahan kembali melanda wilayah Ogan Ilir, tepatnya di Desa Sungai Rambutan, Kecamatan Indralaya Utara, pada Jumat (26/7/2024).

Informasi dari Satgas Karhutla, kebakaran mulai Jumat siang sekira pukul 14.00 dan baru dapat dipadamkan pada malamnya pukul 20.00.

"Butuh waktu sekitar enam jam untuk pemadaman kebakaran semalam," kata Komandan Regu Manggala Agni Daops Sumatera XIV/Banyuasin, Rahmat Hadi Wijaya, Sabtu (27/7/2024).

Dua regu Manggala Agni yang masing-masing berjumlah 15 orang, diturunkan untuk memadamkan api di beberapa titik tersebar yang total seluas kurang lebih 2 hektar.

Menurut Rahmat, kobaran api tidak terlalu besar namun mengeluarkan kepulan asap yang cukup pekat.

Jika tak segera ditanggulangi, dikhawatirkan api semakin membesar dan kebakaran terus meluas ke area lain.

"Kemudian percikan api ini bisa melompat, melayang ke area lain dan menimbulkan titik api baru. Maka kami juga melakukan pendinginan area dekat lahan terbakar," jelas Rahmat.

Selain Manggala Agni, unsur yang terlibat pemadaman yakni TNI, Polri, BPBD dan Relawan Damkar (Redkar) Desa Sungai Rambutan.

Saat akan memadamkan api di titik terakhir dekat perkebunan sawit desa setempat, Tim Satgas Karhutla sempat menemui kendala akses menuju titik api karena terdapat kanal air yang cukup lebar.

"Untuk menuju titik api memang medannya cukup berat kalau lewat darat. Tapi tidak masalah. Personel kami berenang untuk melewati kanal," ungkap Rahmat.

Meski lahan terbakar sudah tuntas dipadamkan, Tim Satgas Karhutla tetap berjaga di lokasi guna mengantisipasi kobaran api.

"Kalau dua atau tiga hari ke depan tidak turun hujan, maka di beberapa titik di Sungai Rambutan ini berpotensi terbakar lagi. Tim tetap bersiaga," jelas Rahmat. oganilirterkini.co.id

Artikel ini telah tayang di sripoku.com dengan judul : 2 Hektar Lahan Terbakar di Sungai Rambutan Ogan Ilir, Satgas Karhutla Sempat Kesulitan Akses Darat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar